You are currently viewing Bangunan Benteng Rotterdam

Bangunan Benteng Rotterdam

Bangunan N

Bangunan N merupakan bangunan berlantai tiga yang berada di Bastion Bacan. Terdapat 2 tangga untuk menuju lantai 2 bangunan ini, yaitu tangga yang berada di dalam ruangan dan tangga yang menuju ke Bastion Bacan.

Dahulu Bangunan N digunakan sebagai tempat menerima tamu dari Bacan. Saat ini digunakan sebagai kantor Museum Lagaligo dan juga ruang visualisasi tahanan Pangeran Diponegoro.

You are currently viewing Bangunan Benteng Rotterdam

Bangunan Benteng Rotterdam

Sahabat Budaya sudah tahu belum kalau di dalam Benteng Rotterdam itu ada 16 bangunan ? Nah disini,  admin mau bahas tentang Bangunan-Bangunan tersebut ya satu persatu.

BANGUNAN A

Pada masa Kerajaan Gowa, Bangunan A ini digunakan untuk menerima tamu agung dari Bone. Saat ini digunakan sebagai ruang pengaman Benteng Rotterdam. Tamu-tamu yang akan berkunjung ke Benteng Rotterdam wajib lapor di Bangunan A sebelum memasuki area Benteng Rotterdam.