Museum Bukan Gudang Koleksi Benda Mati tetapi Tempat Ide dan Cita-cita Hidup

0
2541
James Bennet, Kurator di Art Gallery of South Australia.
James Bennet, Kurator di Art Gallery of South Australia.

Tempat ide dan cita-cita hidup

“Museum Bukan Gudang Koleksi Benda Mati tetapi Tempat Ide dan Cita-cita Hidup” begitu menurut James Bennet dalam pembukaan Workshop Sertifikasi Kurator Museum di Hotel Santika, Jl. Jemursari No. 258, Surabaya pada 27 Mei 2016. Beliau adalah Kurator Art Gallery of South Australia, yang pada 28 Mei 2016 memaparkan makalahnya yang berjudul “The curator Role in the Museum: Case of Art Gallery of South Australia“.

Yuni Astuti Ibrahim, yang mewakili Direktor Jenderal Kebudayaan, Hilmar Farid, yang berhalangan hadir mengatakan bahwa di Indonesia, kata ‘kurator’ museum masih “tabu” untuk digunakan untuk suatu profesi. Malah kerap menggunakan istilah petugas teknis pengelola koleksi museum. Oleh karenanya, diperlukan satu kegiatan untuk mengubah pendapat tersebut. Sekaligus memberikan penjelasan kepada para pemilik dan pengelola museum tentang apa itu kurator, dan bagaimana peran dan tugas kurator di museum.

Yuni Astuti mengingatkan bahwa dalam menghadapi persaingan dalam Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) mengharuskan setiap profesi berbenah diri. Termasuk profesi di bidang kebudayaan. Ini sudah menjadi kesepakatan antara negara-negara MEA. Bahwa warga negara anggota bebas untuk bekerja di manapun pada daerah yang disepakati bersama.

Sertifikasi

Salah satu persyaratan krusialnya adalah sertifikat keahlian. Sertifikat keahlian tersebut dikeluarkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi atau perpanjangan tangan yang disebut Lembaga Sertifikasi Profesi. Sebelum melaksanakan Sertifikasi Profesi ini diperlukan suatu Standar Kompetensi Khusus.

Workshop ini memiliki dua tujuan. Pertama; untuk mengetahui peran dan tugas kurator di museum melalui pengetahuan, wawasan, dan pengalaman para Kurator dari Art Gallery of South Australia, dan National Gallery of Singapore. Peran dan tugas kurator ini apakah sesuai dengan peran tugas kurator di Indonesia. Kedua; untuk berbagi pemikiran tentang konsep standar kompetensi khusus kurator museum di Indonesia yang selanjutnya akan dijadikan acuan dalam Pelaksanaan Sertifikasi Kurator Museum pada 2017.

Baca juga: Kurator museum harus sesuai standard Internasional