Pemutaran Film Bioskop Keliling Di Garongan, Turi, Sleman

0
1578

Notice: Trying to get property 'roles' of non-object in /home/website/web/kebudayaan.kemdikbud.go.id/public_html/wp-content/plugins/wp-user-frontend/wpuf-functions.php on line 4663

Yogyakarta, 7 Maret 2016 – Balai Pelestarian Nilai Budaya D. I. Yogyakarta telah bekerjasama dengan SMA Negeri 1 Cangkringan Sleman Yogyakarta dalam menyelenggarakan Kegiatan Pemutaran Film Bioskop Keliling. Kegiatan tersebut dilaksanakan  pada Minggu malam, tanggal 6 Maret 2016 di Lapangan Garongan, Wonokerto, Turi, Sleman, Yogyakarta. Acara tersebut dibuka dengan Tari Punglor, salah satu kesenian tradisional Daerah istimewa Yogyakarta.

Pementasan Tari Punglor sebagai acara pembukaan Pemutaran Film Bioskop Keliling
Pementasan Tari Punglor sebagai acara pembukaan Pemutaran Film Bioskop Keliling

Kegiatan  pemutaran film bioskop keliling dibuka dengan sambutan kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya DIY, Dra. Christriyati Ariani, M.Hum. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa sudah saatnya  nilai-nilai pendidikan karakter dan budi pekerti kepada generasi muda lebih intens diinternalisasikan agar lebih kokoh dalam menghadapi globalisasi saat ini. Salah satu bentuk penanaman nilai-nilai pendidikan karakter dan budi pekerti kepada generasi muda yaitu  melalui film bioskop keliling.

Sambutan Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya DIY
Sambutan Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya DIY

Peserta Kegiatan Pemutaran Film Bioskop Keliling ini sebagian besar adalah siswa/siswi SMA Negeri Cangkringan beserta guru yang sedang mengadakan kemah di lapangan Garongan, Wonokerto, Turi, Sleman maupun masyarakat disekitar daerah tersebut. Pada acara tersebut juga akan dihadiri oleh Kepala SMA Negeri 1 Cangkringan beserta jajarannya. Hadirnya bioskop keliling BPNB DIY menjadi wahana hiburan yang mendidik bagi masyarakat. [if]

Kontributor: Agus Riyanto, S.Ip.