Candi III, Kota Kapur

0
957

Bangunan III ditemukan terpendam dalam sebuah gundukan tanah setinggi 120 cm dari tanah sekitarnya. Bangunan ditemukan di kebun karet milik Bapak Mahadil.  Bangunan tersebut ditemukan pada kedalaman 61 cm dari puncak gundukan tanah. Sebelum ditemukan  bangunan tersebut ditemukan pecahan keramik dan tembikar serta dua buah benda perhiasan dari emas. Keramik berasal dari masa dinasti Song (abad ke-10 – 13) serta dari masa dinasti Ching (abad ke- 17 – 19).

Bangunan itu dibuat dari susunan batukapur berwarna putih dan merah yang lunak. Batu penyusun tidak dibentuk tetapi berupa bongkahan yang bentuknya tidak beraturan. Di dalam bangunan III terdapat 4 buah bongkahan batu keras yang keletakannya tidak beraturan. Pelapisan batu tidak jelas karena bentuk batu tidak beraturan tetapi paling tidak secara vertikal temuan yang tersisa setinggi 60 cm. Kendati susunan batu tidak teratur tetapi susunan batu-batu itu dibentuk dalam denah segi empat berukuran 3,12 x 3,19 meter