Serah Terima Jabatan Eselon III & IV Direktorat Jenderal Kebudayaan

0
2170

Jakarta, 16 Mei 2014. Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemdikbud melaksanakan serah terima jabatan eselon III dan IV bertempat di ruang sidang Gedung E Lantai 4. Acara ini disaksikan oleh Direktur Jenderal Kebudayaan, Prof. Dr. Kacung Marijan, Sekretaris Direktorat Jenderal Kebudayaan, Drs. Nono Adya Supriyatno, MM, MT, serta para direktur dan staf di lingkungan Ditjen Kebudayaan.

 ed2

Pada kesempatan ini, Kacung Marijan menyampaikan evaluasi sekaligus pesan untuk seluruh perwakilan penerima serah jabatan. Dalam evaluasinya, ia menyampaikan bahwa kinerja UPT untuk quartal 1 ini sudah cukup baik dan mendekati target. Diharapkan pada bulan Juni sudah dapat mencapai lebih dari 50% target. Selain itu, ia juga menghimbau untuk semua staf agar lebih giat lagi dalam bekerja. “Teamwork akan baik ketika semua orang di dalamnya berlari. Ketika ada satu saja yang terhenti maka mekanismenya pun akan terganggu atau mungkin terhenti”, ujar Kacung. Ia juga menekankan bahwa “semua posisi adalah penting”. Hal ini dimaksudkan agar setiap orang dengan jabatannya melakukan tugasnya dengan semaksimal mungkin karena semua posisi jabatan punya peranan yang sangat penting.

 ed3

Adapun nama-nama perwakilan penandatangan Berita Acara Serah Terima Jabatan adalah sebagai berikut:

  1. Kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya di Kabupaten Gianyar Kemdikbud dari Drs. I Made Purna, Msi. kepada Drs. I Wayan Muliarsa
  2. Kepala Sub Bagian Hukum dan Tatalaksana pada Bagian Hukum dan Kepegawaian Sekretariat Direktorat Jenderal Kebudayaan dari Saptari Noviastri, S.H., kepada Fatwa Yulianto, S.H., M.H.
  3. Kepala Subdirektorat Program dan Evaluasi, Direktorat Pelestaran Cagar Budaya dan Permuseuman Ditjen Kebudayaan Kemdikbud dari Ir. Yoesoef Boedi Ariyanto kepada Judi Wahjudin, S.Sos, M. Hum
  4. Kepala Seksi Penyusunan Program pada Subdit Program dan Evaluasi, Direktorat Pembinaan Kesenian dan Perfilman dari Dra. Susiyanti kepada Sri Kuwati, S.Sn., M.Hum.
  5. Kepala Seksi Pemberdayaan Lembaga pada Subdit Kelembagaan Kepercayaan, Direktorat Pembinaan Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan Tradisi dari Djuanda, S.E. kepada Lita Rahmiati, S.Sos.
  6. Kepala Seksi Evaluasi Program pada Subdit Program dan Evaluasi, Direktorat Internalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya dari Retno Rasywaty, S.S. kepada Sinatriyo Danuhadiningrat, S.S
  7. Kepala Seksi Klasifikasi Nilai Subdit Pemetaan dan Klasifikasi Nilai, Direktorat Sejarah dan Nilai Budaya dari Dra. Hj. Ifadah kepada Dwiana Hercahyani, S.S., M. Hum.
  8. Kepala Seksi Pameran dan Kemitraan pada Galeri Nasional Indonesia dari Drs. Tubagus Sukmana kepada Zamrud Setya Negara, S.Sn.
  9. Kepala Seksi Registrasi pada Bidang Registrasi dan Dokumentasi, Museum Nasional dari Drs. Irwan Zulkarnain, M.Hum kepada Gunawan, S.S.
  10. Kapala Sub Bagian BMN pada Bagian Umum Sekretariat Direktorat Jenderal Kebudayaan dari Zulkarnaen, S.IP. kepada Drs. Abdul Rojak

 

Lampiran SK Jabatan eselon III

Lampiran SK Jabatan eselon IV