Rapat Fasilitasi Kegiatan Kebudayaan di Luar Negeri

0
1185

Notice: Trying to get property 'roles' of non-object in /home/website/web/kebudayaan.kemdikbud.go.id/public_html/wp-content/plugins/wp-user-frontend/wpuf-functions.php on line 4663

Jakarta – Direktorat Internalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya, Ditjen Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengadakan rapat yang membahas Fasilitasi Kegiatan Kebudayaan di Luar Negeri di Kantor Kemdikbud, Rabu (25/3/2015). Rapat tersebut membahas tentang festival yang akan diikuti oleh kontingen Indonesia yang menjadi wakil diplomasi budaya.

IMG_5645

Dalam rapat tersebut, hadir Dirjen Kebudayaan RI, Kacung Marijan, Sesditjen Kebudayaan RI, Nono Adya Supriyatno, Direktur Internalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya, Diah Harianti, Direktur Pembinaan Kesenian dan Perfilman, Endang Caturwati, serta beberapa narasumber dan penasihat budaya Indonesia, seperti Garin Nugroho, Nungki Kusumastuti, dan Jabatin Bangun. Agenda utama rapat tersebut adalah memilih 3 festival dari 15 festival yang diajukan Direktorat Internalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya  untuk diikutsertakan oleh wakil dari Indonesia.

IMG_5379

Diah Harianti menyampaikan bahwa tahun ini Direktorat Intenalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya merencanakan tiga kegiatan utama. “Tahun ini kami telah merencanakan tiga kegiatan utama, yaitu Menerima proposal diplomasi ke luar negeri, Melaksanakan diplomasi budaya ke negara-negara yang belum pernah dikunjungi, dan Membiayai tiga festival besar di luar negeri yang melibatkan Indonesia secara rutin,” ujarnya.

IMG_5383

Menanggapi hal tersebut, Dirjen Kebudayaan, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Kacung Marijan, menyampaikan pendapatnya. “Dalam diplomasi budaya, hal penting selain mengenalkan kebudayaan Indonesia ke luar negeri adalah membangun hubungan atau networking. Kita sudah tidak lagi membutuhkan penampilan atau kunjungan yang hanya satu hari. Selain itu, perlu dilihat juga keuntungan dari aspek lain, seperti aspek ekonomi, pariwisata, dan lainnya, tidak hanya aspek budaya,” paparnya.

Selain itu, Kacung Marijan juga menyarankan untuk dibuat panitia khusus dan kurator yang akan menyeleksi atau membantu pemilihan kontingen Indonesia yang akan menjadi wakil dalam diplomasi budaya ke luar negeri.

IMG_5388

Dalam rapat tersebut juga dipilih tiga festival besar yang akan diikuti oleh kontingen Indonesia pada tahun 2015 ini. Festival tersebut adalah festival film di Berlin, Cannes, atau Venice, Seoul International Dance Festival, dan Intercaltique de Lorient Festival untuk festival musik dan teater.