Respon Masyarakat Terhadap Hutanisasi Mangrove Di Desa Jangkaran Kecamatan Temon Kabupaten Kulon Progo Derah Istimewa Yogyakarta

0
1016

Respon Masyarakat Terhadap Hutanisasi Mangrove Di Desa Jangkaran Kecamatan Temon Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta

Oleh: Sumardi

Respon masyarakat terhadap hutanisasi mangrove di Desa Jangkaran, Kecamatan Temon, Kabupaten Kulonprogo merupakan hal yang penting, karena berpengaruh positif dalam mencapai keberhasilan menjaga ekosistem pantai yang giliran selanjutnya dapat meningkatkan kesejahteraan penduduk. Program hutanisasi di wilayah desa ini telah berlangsung relatif lama, sehingga tanggapan penduduk relatif menonjol dan mudah diidentifikasi.

Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui aktivitas masyarakat lahan pantai; 2) untuk mengetahui pengetahuan masyarakat mengenai hutan mangrove; 3) untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi tingkat respon masyarakat terhadap program penghutanan lahan pantai. Untuk mencapai tujuan ini digunakan metode survai, mengambil responden sebanyak 60 kepala keluarga. Selain itu untuk melengkapi data primer, diperlukan pengumpulan data sekunder yang tersedia di instansi terkait, dan dilengkapi dengan informasi dari tokoh masyarakat setempat.

Dalam penelitian ini diperoleh hasil bahwa penduduk di kawasan pantai sebagian besar (90%) melakukan kegiatan atau aktivitas di bidang pertanian lahan pantai. Di samping itu, penduduk sebagian besar (91%) mengemukakan bahwa hutan mangrove dapat berfungsi menjadi keseimbangan lahan pantai.

Selengkapnya: Patra-Widya, Vol. 6 No. 1, Maret 2005.