Rahajeng Rahina Saraswati

0
814

Dalam rangka memperingati Hari Raya Saraswati, Pimpinan dan segenap pegawai di lingkungan Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali baru saja menggelar sembahyang bersama pada Sabtu (7/12) lalu.

Saraswati sendiri adalah sebuah nama suci untuk menyebutkan sosok Dewi Ilmu Pengetahuan. Secara epistimologi berasal dari kata “Saras” dan ”Wati”. Kata ”Saras” yang juga berasal dari urat kata sansekerta ”sr” memiliki arti mata air, terus menerus atau sesuatu yang terus menerus mengalir. Sedangkan kata ”wati” berarti memiliki. Makna lengkap dari Saraswati adalah sesuatu yang memiliki atau mempunyai sifat mengalirkan secara terus menerus air kehidupan dan ilmu pengetahuan.

Hari Raya Saraswati dirayakan tiap 6 bulan (210 hari) sekali yaitu pada hari Sabtu umanis wuku Watugunung. Pada hari Saraswati umat Hindu memuja Ida Sanghyang Widhi Wasa dalam manifestasinya sebagai Dewi Saraswati. (WN)