Rumah Tradisional milik Ibu Suwastilah secara administratif terletak di Tajen 10 RT. 02 Rw. 20. Kalurahan Sidomoyo, Godean, Sleman. Rumah tersebut dibangun oleh kakeknya yang bernama Koromodimejo, kemudian diwariskan kepada ayahnya yang bernama Wijo Suwarno yang merupakan Lurah Sidomoyo. Gaya tradisional terlihat dengan keberadaan pendopo, pringgitan, senthong dan gandok. Selain itu arsitektur tradisional ditunjukkan pula dari bentuk atapnya berupa joglo pada pendopo dan limasan pada rumah induk. Namun demikian lantai sudah diganti dengan ubi keramik. Rumah tersebut juga dimanfaatakan untuk kegiatan Posyandu lansia dan kegiatan PKK (Himawan Prasetyo)
- Post author:Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi D.I. Yogyakarta
- Post published:September 19, 2018
- Post category:Bangunan Cagar Budaya / Cagar Budaya
- Reading time:1 mins read