Pembersihan Material Cagar Budaya
1. Pembersihan Kayu dengan Cara Tradisional, menggunakan bahan:
- Tembakau
- Cengkeh
- Pelepah pisang
- Formula perbandingan 1 : 1 : 1
- Cara pembuatan Campur 100 gram tembakau + 100 gram cengkeh + 100 gram pelepah pisang dalam 1 liter air, dan rendam selama 2×24 jam.
- Cara pengerjaan : Kayu digosok dengan cairan hasil rendaman campuran tembakau + cengkeh + pelepah pisang.
- Hasil/ manfaat: Menghambat pertumbuhan mikroba dan memunculkan tekstur kayu asli.
2. Pembersihan Kayu dengan Cara Kimiawi
- Bahan : Larutan anorganik antara lain: alkohol, paint remover, insektisida, dan anti rayap.
- Cara pengerjaan : Kayu digosok dengan larutan anorganik.
- Hasil/ manfaat
- Alkohol: membersihkan kayu dari kotoran.
- Paint remover: menghilangkan cat.
- Bahan anti rayap: mengawetkan kayu.
- Insektisida: membunuh serangga.
3. Pembersihan Logam dengan Cara Tradisional
- Pembersihan pada logam besi menggunakan bahan: air kelapa, air jeruk nipis, perasan buah pace (mengkudu), dan sabun lerak.
- Cara pengerjaan
- Rendam dengan air kelapa hijau selama 24 jam.
- Gosok dengan jeruk nipis atau perasan buah pace (mengkudu).
- Cuci sampai bersih menggunakan lerak.
- Keringkan sampai betul-betul kering.
- Hasil/ Manfaat :Menghilangkan karat (korosi) dan patina pada logam.
4. Pembersihan Logam dengan Cara Kimiawi
Pembersihan logam perunggu, kuningan, dan tembaga.
- Bahan
- Alkali gliserol (campuran 1 bagian glyserin, dan 3 bagian larutan NaOH).
- Cara pengerjaan
- Kapas dicelup ke dalam alkali gliserol kemudian ditempelkan pada bagian yang korosif hingga tampak warna biru.
- Lakukan berulang-ulang hingga klorit hilang.
- Logam dicuci hingga bersih dan netral.
- Hasil/ manfaat: Membersihkan karat yang menempel pada logam.
5. Pembersihan Batu dengan Cara Mekanis
- Metode : Kering dan Basah
- Cara pengerjaan
- Pembersihan mekanis kering: membersihkan kotoran yang menempel pada batu menggunakan sikat.
- Pembersihan mekanis basah: membersihkan kotoran yang menempel pada batu menggunakan sikat dan air, atau alat penyemprot air bertekanan tinggi.
- Hasil/ manfaat: Membersihkan kotoran-kotoran yang menempel pada batu.
6. Pembersihan Batu dengan Cara Kimiawi
- Bahan: AC 322
- Cara pengerjaan
- Batu dibersihkan dengan air.
- Batu diberi AC 322.
- Setelah diberi AC 322, batu ditutup dengan plastik dan didiamkan selama 24 jam.
- Bersihkan AC 322 yang menempel pada batu dengan air sampai bersih.
- Hasil/ manfaat : Mematikan jamur kerak (lichen) yang tumbuh pada batu.