FRAGMEN BLOK BATU

0
606

Terletak di Dusun Sadon, Desa Cepoko, Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan.

Benda ini diidentifikasi sebagai blok batu yang merupakan unsur bangunan atau struktur. Blok batu ini berbentuk balok dengan profil ojief (sisi genta) pada salah satu bidang sisinya.

Blok batu ditemukan dengan kondisi rusak pecah dan hilang di beberapa bagian. Penggunaan batu sebagai unsur bangunan atau struktur melalui pengolahan secara artifisial telah dikenal pada masa klasik (Hindu Budha).

Data artefaktual membuktikan penggunaan batu sebagai bahan bangunan di Jawa telah dikenal sekitar tahun 732 Masehi.

Asal usul dari blok batu di Punden Sadon ini tidak diketahui, namun punden ini terletak tidak jauh (sekitar 220 meter) dari Candi Sadon. Diperkirakan blok batu ini memiliki keterkaitan konteks dengan Candi Sadon.

Bersama blok batu ini ditemukan pula artefak-artefak lain seperti miniatur lumbung, arca Nandi, lumpang batu, dan fragmen arca. (Lap.Verifikasi CB Kab.Magetan 2011)