Situs Kampung Adat Pasunga

0
2457


Secara administratif Kampung Adat Pasunga termasuk dalam wilayah Desa Anakalang, Kecamatan Katikutana. Secara astronomi terletak pada posisi 50 L 0782653, 8939074 UTM. Lokasi situs berjarak ±  8 km dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Sumba Tengah. Lokasi Kampung Adat Pasunga sangat mudah dicapai karena terletak dipinggir jalan raya antar kabupaten yang menghubungkan Kabupaten Sumba Barat dengan Kabupaten Sumba Timur, berseberangan dengan pasar tradisional Kecamatan Katikutana. Pintu masuk ke areal perkampungan menghadap arah selatan, menghadap langsung ke jalan raya. Setelah memasuki areal perkampungan akan terlihat deretan rumah adat tradisional yang saling berhadapan, yang mengitari kubur-kubur batu yang ada di antara rumah-rumah adat tersebut.  Di kampung ini terdapat 22 buah rumah adat, 11 buah di sisi barat ; 9 beratap tinggi, 2 beratap rendah, 11 buah di sisi timur ; 7 beratap tinggi, 4 beratap rendah.

Situs Kampung Adat Pasunga

  • Inventaris :  3/16-18/ST/5
  • Alamat :
    • Kampung : Pasunga
    • Desa : Anakalang
    • Kecamatan : Katikutana
    • Kabupaten : Sumba Tengah
    • Provinsi : Nusa Tenggara Timur
  • Luas lahan : 250 m x 200 m
  • Koordinat : 50 L 0782653, 8939074 UTM
  • Batas-batas :
    • Utara : Jalan raya
    • Timur : Jalan raya dan gereja
    • Selatan : Jalan raya
    • Barat : Jalan raya
  • Pemilik : Masyarakat Kampung Adat Pasunga
  • Pengelola : Masyarakat Kampung Adat Pasunga
  • Latar Budaya : Tradisi Megalitik
  • Deskripsi : Kampung Adat Pasunga merupakan sebuah kampung tradisional yang terdiri atas deretan rumah adat yang berjejer mengelilingi kubur batu yang ada diantaranya. Dari sekian rumah adat yang terdapat di Kampung Pasunga, terdapat sebuah rumah adat yang merupakan bangunan pokok, yaitu Rumah Adat Uma Adung. Rumah-rumah adat tersebut berbentuk rumah panggung dengan atapnya menyerupai  atap rumah Joglo, yang awalnya terbuat dari alang-alang yang diikat kecil-kecil. Saat ini sebagian besar atap bangunan terbuat dari seng. Rumah Adat ini terdiri dari 3 lantai. Lantai 1 merupakan teras untuk menerima tamu dan tempat untuk melakukan musyawarah keluarga. Lantai 2 merupakan ruang bilik untuk tempat tidur yang disekat-sekat menjadi tempat tidur laki-laki dan perempuan sedangkan dapur terletak di tengah-tengah bilik. Lantai 3 merupakan loteng untuk menyimpan hasil-hasil panen seperti padi dan jagung. Sedangkan kolong rumah difungsikan untuk tempat binatang peliharaan seperti babi dan kuda. Kubur batu yang terdapat di Situs ini  berjumlah 34 buah yang terbuat dari batu kapur dengan berbagai  macam ukuran dan pola hias. Sebagian besar berpola hias geometris dengan stiliran flora  fauna dan ada pula yang sederhana polos tanpa hiasan.