Nyalakan Pelita, Terangkan Cita-Cita

0
1691

Jakarta – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI menyelenggarakan upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2016. Upacara yang dipimpin oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Anies Baswedan ini diikuti oleh seluruh karyawan Kemendikbud RI dan juga guru dan pelajar sekolah menengah pertama, menengah atas, serta siswa berkebutuhan khusus di Jakarta. Upacara ini dilaksanakan di lapangan upacara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Senayan.

Dalam sambutannya, Anies Baswedan mengatakan bahwa manusia yang terdidik adalah kunci kemajuan sebuah bangsa. “Manusia yang terdidik dan tercerahkan adalah kunci kemajuan sebuah bangsa. Mutu dan jenjang pendidikan berdampak besar pada ruang kesempatan untuk maju dan sejahtera,” ucap Anies Baswedan.

_MG_1075

Ada yang berbeda dari upacara Hardiknas tahun ini. Para peserta upacara diwajibkan memakai pakaian adat Indonesia. Makna dari penggunaan baju daerah ini adalah sebagai bentuk bahwa pendidikan tidak bisa dipisahkan dari kebudayaan. “Baju adat dikenakan sebagai simbol bahwa akar pendidikan Indonesia tetap berkompetensi pada kebudayaan,” jelas Anies Baswedan.

_MG_1047

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2016 ini juga dimeriahkan dengan paduan suara gabungan pelajar sekolah menengah pertama dan menengah atas di Jakarta. Selain itu, Anies Baswedan juga berkesempatan menyematkan penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 228 PNS di lingkungan Kemendikbud RI.