PAMERAN MUSEUM KEBANGKITAN NASIONAL DI SUMATERA UTARA

0
1153

Tanggal 24 – 30 Maret 2014 Museum Kebangkitan Nasional mengadakan pameran dalam bentuk Museum Keliling di Taman Budaya Provinsi Sumatera Utara. Pameran dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Utara Ibu Sri Hartini, dalam sambutannya beliau mengharapkan agar kegiatan Museum Keliling terus dilanjutkan karena memberikan pengetahuan dan pemahaman baru tentang sejarah kebangkitan nasional kepada masyarakat. Ibu Sri Hartini juga mengucapkan terimakasih kepada pimpinan Museum Kebangkitan Nasional, yang menjadikan wilayah Sumatera Utara sebagai tempat pelaksanaan kegiatan museum keliling.

Koleksi yang disajikan dalam kegiatan Museum Keliling ini adalah alat-alat kedokteran, foto dokumentasi pada masa kebangkitan nasional dan aktifitas-aktifitas di Museum Kebangkitan Nasional. Informasi tentang sejarah perkebunan di Sumatera Utara disajikan juga dalam pameran, sehingga masyarakat di kota Medan dan sekitarnya memahami sejarah perkembangan kotanya. Pengunjung pameran bisa berinteraksi dengan materi pameran, karena diakhir kunjungan bisa menuliskan pengetahuan dan pemahamannya tentang materi pameran pada kertas dan kain yang sudah disediakan.

Menurut Kepala Museum Kebangkitan Nasional, R. Tjahjopurnomo, Museum Keliling merupakan upaya untuk mendekatkan museum dengan masyarakat karena pada tahun 2018 Museum Kebangkitan Nasional akan dijadikan sebagai wahana pendidikan sejarah oleh masyarakat khususnya pelajar dan mahasiswa.

Kegiatan Museum Keliling di Medan mendapatkan sambutan yang baik dari masyarakat, sejak hari pertama pembukaan sampai dengan penutupan ruang pameran selalu ramai dengan kunjungan masyarakat.