Muskitnas “Super Camp 2017”

0
1415

Museum Kebangkitan Nasional, Jakarta. Dalam rangka memperingati Hari Pramuka dan Hari Kemerdekaan Indonesia, Muskitnas menyelenggarakan kegiatan yang bertujuan untuk lebih memupuk semangat nasionalisme generasi muda melalui kegiatan Super Camp.

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 16 – 17 Agustus 2017 dengan diikuti oleh 20 tim pramuka tingkat SMP. Super Camp berlangsung di lingkungan Muskitnas.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Museum pada tanggal 16 Agustus 2017. Dalam pidatonya, Kepala Museum menekankan pentingnya semangat nasionalisme, persatuan dan kesatuan. Diharapkan selama kegiatan ini, generasi muda bisa meneruskan cita-cita pahlawan bangsa.

 

Super Camp yang berlangsung selama dua hari ini, meliputi beberapa kegiatan antara lain Game Kebersamaan, Pentas Seni / Dasa Darma, Renungan Kebangsaan, Telisik Museum dan Lomba Cerdas Cermat. Tim Pramuka yang terbaik mendapatkan beasiswa pendidikan dan yang meraih juara memperoleh tropy dan uang.

 

Bersamaan dengan kegiatan Super Camp. Pada 17 Agustus 2017, semua pegawai di lingkungan Museum Kebangkitan beserta peserta Super Camp melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia.