Panggilan Terbuka untuk Kurator Muda Indonesia

0
623
panggilan terbuka kurasi kurator muda

Galeri Nasional Indonesia mengundang para kurator muda Indonesia untuk bergabung dalam lokakarya kuratorial “KURASI KURATOR MUDA” yang akan berlangsung pada 11-13 Agustus 2021 secara luring di Jakarta dengan mengikuti protokol kesehatan secara ketat.

Program ini akan menjaring 10 kurator muda terpilih dari seluruh Indonesia yang mengusulkan proposal rencana pameran. Di penghujung kegiatan lokakarya, Galeri Nasional Indonesia akan menentukan 2 peserta terpilih yang difasilitasi untuk dapat merealisasikan rencana pamerannya.

Lokakarya ini merupakan bagian dari program edukasi Galeri Nasional Indonesia yang bertujuan untuk memperluas jejaring kurator muda Indonesia serta mengembangkan gagasan presentasi/distribusi pengetahuan seni rupa. Lokakarya akan difasilitasi oleh kurator Galeri Nasional Indonesia serta sejumlah narasumber undangan yang akan membantu peserta untuk mengembangkan potensi dan memperluas pengetahuannya tentang kurasi seni rupa.

Bagaimana cara mengikuti acara ini? Ikuti panggilan terbukanya, cek posternya..

PENTING
*CV, Portofolio, dan Proposal Pameran dikirim ke e-mail:
edukasi.gni@kemdikbud.go.id
paling lambat 24 Juli 2021
*Pengumuman lolos seleksi panggilan terbuka: 31 Juli 2021

Narahubung: Aola +62 857 7509 3079 (WhatsApp)