Majalah Galeri Edisi 33

0
714
Majalah GALERI edisi 32

Majalah GALERI versi daring (online) kembali hadir melalui edisi 33. Kali ini, menghadirkan berbagai ulasan menarik mengenai pameran di dunia maya, seperti Pameran Daring Manifesto VII “PANDEMI”, Pameran Daring Perupa Jakarta Raya “JE|JAK|KARTA”, Pameran Daring KOTA 2020 “LAWAN!!!”, Pameran Karya Kolektif Perupa Semarang “Udan Salah Mongso”, dan Pameran Daring Komunitas Seni TORANG Sulawesi Utara “Arus Timur”. Agenda daring Galeri Nasional Indonesia tidak lepas dari keterlibatan para komunitas, karena itu dalam Rubrik Komunitas mengangkat kiprah Komunitas 69. Disajikan pula kisah inspiratif dari sosok para perupa seperti Indah Arsyad, Lini Natalini Widhiasi, dan Laila Tifah.

Tak ketinggalan ulasan mengenai Pameran Imersif Affandi “Alam, Ruang, Manusia” yang sukses menyihir sekaligus mengobati dahaga akan pameran seni rupa di tengah pandemi dengan menampilkan kolaborasi apik antara seni dan teknologi. Majalah GALERI edisi 33 juga turut menyajikan berbagai kabar dari dunia seni internasional. Untuk #SahabatGalnas yang selalu penasaran mengenai literatur terbaru seni rupa, bisa menyimak bahasan dari buku-buku terbaru yang ditulis Salento Yuliman, Suwarno Wisetrotomo, Agus Dermawan T., dan Agus Koecink.

Unduh Majalah GALERI edisi 33