Pengelolaan Informasi Situs Manusia Purba Sangiran (Pameran)

0
1045

Ditujukan kepada publik bertujuan untuk menyampaikan informasi, ide, dan emosi yang terkait dengan hasil budaya manusia dan lingkungannya secara visual dan dimensional (Edson dan Dean dalam Budihardja, 2015: 15-16). Pada umumnya ada tiga jenis pameran yang sering diselenggarakan museum, yaitu pameran tetap, pameran temporer, dan pameran keliling

Pameran keliling BPSMP Sangiran adalah upaya memasyarakatkan Museum Sangiran kepada masyarakat dengan cara menyajikan koleksi museum secara berkeliling ke berbagai tempat di luar gedung museum dalam kurun waktu dan tempat yang berlainan. Pameran ini bertujuan untuk membimbing masyarakat agar memiliki wawasan tentang museum beserta koleksinya.

Setiap tahun BPSMP Sangiran mengadakan pameran ke beberapa kota yang berbeda. Hal ini merupakan upaya mendekatkan diri Museum dan Situs Sangiran kepada khalayak luas. Kota-kotayang pernah didatangi antara lain Jakarta, Bandung, Surabaya, Sragen, Semarang, Yogyakarta, Kediri, Kudus, Blora, Sukoharjo, Purwokerto, Tegal, Bojonegoro, Denpasar, Magelang dan Surakarta. (Wiwit Hermanto, Duwiningsih, Ike Wahyuningsih, Dian Nisa Anna Rahmayani, At Thur Fithri Adiati, Muh. Mujibur Rohman, Endah Suryani, Evi Azizatus Sholikah)

Selengkapnya silahkan klik disini