Kertomulyo Culture Festival – Platform Indonesiana 2021

0
392
Kertomulyo Culture Festival 2021

BPNB DIY, November 2021 – Beberapa hari lalu tepatnya tanggal 9 dan 10 November 2021, digelar “Kertomulyo Culture Festival” (Platform Indonesiana), yang menampilkan Pementasan Ketoprak Tradisional dan Modern. Kegiatan ini merupakan kerja bersama dari Kemendikbudristek melalui Ditjen Kebudayaan dan BPNB DIY; Dinas Pendidikan dan kebudayaan Pemkab Pati, Desa Pemajuan Kebudayaan; Pemdes Kertomulyo Kabupaten Pati; Maestro Ketoprak Bondan Nusantara; serta Daya Desa dari Desa Kertomulyo dan Desa Sukolilo Kabupaten Pati.

Di hari pertama (9 November 2021), pementasan ketoprak tradisional dilaksanakan dengan lakon “Baron Sekeber”. Sedang di hari ke-dua, pementasan ketoprak modern digelar dengan lakon “Weton”. Seluruh pemain yang pentas pada dua hari tersebut, merupakan para peserta “ Workshop Penulisan Naskah Ketoprak 2021”, yang dibimbing dan diarahkan oleh Bondan Nusantara. Mantan Kabid Kebudayaan Dinas Dikbud Pemkab Pati yang sekarang menjabat sebagai Sekdin Permades Pati (Paryanto) turut menyampaikan harapannya agar di tahun depan, kegiatan dapat diselenggarakan kembali. Senada dengan Paryanto, Bondan Nusantara pun turut berharap agar apa yang sudah berjalan di Pati, yang telah terus diusahakan oleh Paryanto yaitu Gerakan Seniman Masuk Sekolah (GSMS), agar nantinya dapat diadopsi di banyak daerah lainnya, agar virus cinta budaya negeri dapat menyebar di kalangan generasi muda.

Kepala BPNB DIY (Dwi Ratna) kemudian menyampaikan bahwa, Desa Pemajuan Kebudayaan salah satu ruh-nya adalah berbasis desa, kemudian memperkuatnya melalui sisi budayanya, dan hal ini tidak akan dapat dilaksanakan apabila tidak ada kerja sama dari banyak pihak. Beliau turut memberi apresiasi pada Kades Kertomulyo dan para Daya Desa, sehingga akhirnya kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik, serta memberi hasil makin banyaknya generasi muda yang mengenal budaya Indonesia.

 

*Pementasan dapat panjenengan sedaya saksikan di kanal youtube Mitra Budaya Pati

Credit music: waiwaistudio