Laseda 2019 Resmi Ditutup: Anik Dwi Utami Raih Peserta Terbaik

0
849
Anik Dwi Utami

Bengkulu – Kegiatan Lawatan Sejarah Daerah 2019 resmi ditutup. Secara resmi acara ditutup oleh Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu R. Wahyu. DP pada Jumat, 28 Juni 2019 di Aula Hotel Wedika Bengkulu. Acara penutupan ini selakigus mengakhiri seluruh rangkaian acara Laseda 2019 yang berlangsung sejak Selasa – Jumat, 25-28 Juni 2019. Pada acara penutupan ini juga diumumkan peserta didik terbaik yaitu Anik Dwi Utami dari SMA N.10 Kaur, Bengkulu.

Baca juga: Kunjungan Laseda 2019: Benteng Malborough

Dalam acara penutupan tersebut, Kepala BPNB Sumbar mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu atas sambutan dan dukungannya kegiatan Laseda 2019 bisa berjalan dengan sukses. Dia juga menyampaikan bahwa sebagai panitia, dengan dukungan Dinas tidak kekurangan sesuatu apapun.

Senada dengan itu, Kabid Kebudayaan R. Wahyu DP menyampaikan apresiasi atas acara lawatan sejarah dan pilihan Kota Bengkulu sebagai tempat pelaksanaan. Selanjutnya Dia berpesan untuk singgah sebentar berbelanja dan menikmati kuliner maupun belanja oleh-oleh di Bengkulu.

Setelah sambutan dari Kepala BPNB Sumbar, panitia selanjutnya mengumumkan peserta terbaik dari berbagai kategori. Beberapa kategori tersebut yakni.

  1. Kategori Yel-yel Terbaik
  2. Kategori Penampilan Kesenian Terbaik (diraih oleh SMA Sekayu)
  3. Postingan Medsos Terbaik (diraih oleh Edi Kurniawan)

Selain itu, panitia juga mengumumkan peserta siswa dan guru pendamping terbaik sebagai berikut:

Peserta siswa terbaik

  1. Anik Dwi Utami dari SMA N.10 Kaur, Bengkulu
  2. Ade Tri Anggraeni dari SMA N.10 Kaur, Bengkulu
  3. Salsabila Arafani Syafril Putri dari MAN 2 Padang, Sumatera Barat

Peserta guru pendamping terbaik

  1. Yuliani, S.Pd, M.Pd dari SMA N.3 Sekayu, Sumatera Selatan
  2. Okta Pratama, S.Pd dari SMA N.10 Kaur, Bengkulu
  3. Atrisno Santoso, S.Pd dari MAN 2, Padang, Sumatera Barat

Sebelum acara ditutup, terlebih dahulu panitia memberi kesempatan kepada guru pendamping terbaik dan siswa terbaik untuk menyampaikan sepatah kata kesan dan pesan selama pelaksanaan Laseda 2019. Pada kesempatan itu Yuliani mengungkapkan kebahagiaannya terlibat dalam Laseda 2019 dan berharap kegiatan-kegiatan serupa dilaksanakan di tahun-tahun mendatang.

Senada dengan itu, sebagai peserta terbaik, Anik Dwi Utami juga turut menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaanya menjadi bagian dari kegiatan Laseda 2019.

Di akhir acara, panitia memberikan apresiasi kepada para peserta terbaik berupa trophy dan uang pembinaan. Selanjutnya, panitia juga mengumumkan enam nama peserta didik dan tiga guru pendamping untuk diikutsertakan dalam kegiatan Lawatan Sejarah Nasional yang akan diadakan di Medan, Sumatera Utara pada 8-12 Juli 2019. Adapun peserta tersebut yakni:

  1. Anik Dwi Utami dari SMA N.10 Kaur, Bengkulu
  2. Salsabila Arafani Syafril Putri dari MAN 2 Padang, Sumatera Barat
  3. Seruni dari SMA N.1 Ujan Mas, Muara Enim, Sumatera Selatan
  4. Finola Fiftem Eka Putri dari SMA N.3 Mukomuko, Bengkulu
  5. Aka Wijaya dari SMA N.1 Pampangan, OKI Sumatera Selatan
  6. Zahida Putri dari SMA N.8 Padang, Sumatera Barat. (FM)