PELANTIKAN PENGURUS SAKA WIDYA BUDAYA BHAKTI DAERAH PAPUA

0
645
Sambutan KaKwarda Provinsi Papua Kristhin R.I.L. Mano Saat Pelantikan Pengurus Saka Widya Budaya Bhakti Daerah Papua

Jayapura, Rabu, 18 April 2018 bertempat di Aula BP-PAUD DIKMAS  Papua,  Ka Kwarda Pramuka Provinsi Papua Kristhina R.I.L. Mano,S.IP.AP melantik pengurus daerah Satuan Karya Widya Budaya Bhakti periode 2018-2023. Pelantikan dihadiri oleh para kepala UPT Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Papua seperti Ka.LPMP Papua, Ka.Balai Bahasa Papua, Ka.Arkeologi Papua, Ka.BP- PAUD DIKMAS Papua dan Ka.BPNB Papua.

KaKwarda dalam sambutannya menyampaikan bangga dan sangat mengapresiasi  dengan terbentuk dan dilantiknya Pengurus Saka Widya Budaya Bhakti Papua karena saka widya budaya bhakti ini bersinggungan lansung dengan siswa atau sasarannya para peserta didik sebagai upaya pembentukan karakter. Dengan  keberadaan beberapa UPT yang berbeda peserta didik banyak pilihan terutama yang berhubungan dengan budaya Papua dari nilai budaya, cagar budaya, sejarah, museum dan perfilman dan juga pengenalan kecakapan hidup. Beliau menghimbau setelah pelantikan ini tugas selanjutnya adalah membentuk saka widya budaya bhakti tingkat cabang  sebab peserta didik berada di sekolah – sekolah di tingkat cabang.

Setelah acara pelantikan, di tempat yang sama pengurus Saka Widya Budaya Bhakti Daerah Papua melaksanakan rapat kerja membahas program kerja yang akan dilaksanakan pada tahun ini