Lomba Geguritan Remaja Putra/Putri Se-Bali

0
444

Senin, 29 Agustus 2022, Balai Pelestarian Nilai Budaya Provinsi Bali menggelar Final Lomba Geguritan Tingkat Remaja untuk Putra/Putri yang dilaksanakan secara luring. Para nominator yang masuk babak final sebelumnya telah diseleksi dari semua peserta yang mengikuti Lomba Geguritan ini yang dimana seleksi Lomba Geguritan dilakukan secara daring dengan mengirimkan video geguritan.

Di babak final para nominator diharuskan membawakan 2(dua) Pupuh Sinom dan Durma untuk peserta final putra, sedangkan untuk peserta final putri diharuskan membawakan Pupuh Pangkur dan Durma. Juri dalam Lomba Geguritan Tingkat Remaja ini adalah I Gede Anom Ranuara, Putu Ari Suprapta Pratama, dan Putu Eka Guna Yasa.

Dalam final ini para peserta final mendapat masukan dari juri untuk memperkaya dan mengenal istilah yang digunakan dalam pupuh, misalnya seperti Ertambak, Nyangking Alungguh, Cicingaran, Pring Bumbang, Taluktak, Renceming, dll, diharapkan kedepannya untuk para peserta final yang mengikuti Lomba Geguritan mampu menguasai lebih mendalam teknik untuk membawakan geguritan dengan lebih baik lagi kedepannya.