Upacara Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2015

0
1235
Para Pegawai BPNB Bali Sedang Mengikuti Upacara Memperingati Hari Guru Nasional
Para Pegawai BPNB Bali Sedang Mengikuti Upacara Memperingati Hari Guru Nasional 

BPNB Bali – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali menggelar upacara pada hari ini (25/11). Upacara ini diikuti oleh sebagai besar pegawai. I Made Dharma Suteje, S.S., M.Si yang bertindak selaku pembina upacara menyampaikan pidato dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Anies Baswedan. Dalam pidatonya Anies mengajak Ibu dan Bapak Guru untuk sama-sama menunjukkan pada bangsa tercinta ini bahwa guru Indonesia adalah guru pembelajar. Guru yang selalu hadir sebagai pendidik dan pemimpin bagi anak didiknya. Guru yang hadir mengirimkan pesan harapan. Guru yang makin menjadi contoh tentang ketangguhan, optimisme dan keceriaan. Selengkapnya Pidato Anies Baswedan dalam rangka upacara memperingati hari guru dapat diunduh di:

[gview file=”http://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpnbbali/wp-content/uploads/sites/14/2015/11/Pidato-Mendikbud-Peringatan-Hari-Guru-Nasional-2015.pdf”] . (WN)