Badung – Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali gelar ramah tamah untuk mengawali tahun 2017 pada Selasa (3/1). Para pegawai tampak mengenakan pakaian adat madya yang merupakan ketentuan seragam pada hari selasa.
Ramah tamah dibuka oleh Kepala Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali, I Made Dharma Suteja. Membuka awal tahun ini, kepala balai berpesan bahwa kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2017 ini harus dipersiapkan sebaik-baiknya, terlebih untuk kegiatan penelitian. Kepala Balai bahkan mengkonfirmasi satu persatu kegiatan penelitian yang akan dilaksanakan untuk memastikan bahwa kegiatan penelitian tersebut memang bisa untuk diteliti. “Jangan sampai kita meneliti hal yang sudah tidak ada seperti itu” terang Kepala Balai.
Sembari menikmati jajan bali yang khas, para pegawai berdiskusi mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2017. Ramah tamah diakhiri dengan pembahasan Satuan Kinerja Pegawai pada tahun 2016 dan 2017. (WN)