Yoni terbuat dari batu andesit. Nomor inventarisnya adalah C. 102 t. Lokasi yoni ini di Halaman depan rumah Ibu Tukinah, Mangir Lor, Sendangsari, Pajangan, Bantul, DI Yogyakarta. Ukuran dari Yoni ini panjang atas 50 cm, lebar atas 50 cm, panjang bawah 55 cm, lebar bawah 55cm dan tinggi 55 cm. Ukuran bagian lubang, panjangnya 13 cm, lebar 13 cm, kedalaman 16 cm, dan tebal bibir 18,5 cm. Kondisi yoni sudah aus dan ditumbuhi lumut pada beberapa bagian. Yoni dengan lubang berbentuk segi empat. Pada beberapa bagian gerimpil. Cerat yoni patah seluruhnya. (Shinta Dwi Prasasti)

Yoni