Balai Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan upacara peringatan ulang tahun ke-73 Republik Indonesia pada Jumat (17/08/2018). Upacara diikuti seluruh pegawai Balai Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta dengan mengenakan pakaian adat Jawa-Yogyakarta.
Adapun yang bertindak sebagai pembina upacara pada upacara tersebut yaitu Kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta, Ari Setyastuti. Beliau membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Muhadjir Effendi, dalam rangka peringatan hari ulang tahun ke-73 kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2018.
Secara garis besar pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan menekankan pentingnya menggapai cita-cita kemerdekaan, khususnya dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Menurutnya, memajukan pendidikan adalah jalan terbaik untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Oleh karena itu, upaya pembenahan ke arah yang lebih baik perlu terus menerus dilakukan di bidang pendidikan.
Dalam pidatonya, Muhadjir menyampaikan bahwa upaya perbaikan pendidikan di Indonesia dapat dilakukan dengan cara pemerataan kualitas pendidikan, membangun pondasi karakter anak-anak sejak usia dini, memberikan porsi lebih besar penguatan pendidikan karakter pada jenjang Sekolah Dasar, dan merevitalisasi sekolah kejuruan.
Upacara dimulai pada pukul 07.30 s.d 08.30 WIB. Upacara berjalan dengan lancar dan khidmat. (Ferry A.)