Song merupakan penyebutan gua atau ceruk yang digunakan masyarakat untuk bersemedi. Song Kamal ini berada Dusun Ngelosari, Srimulyo, Piyungan, Bantul, DI Yogyakarta. Song menghadap ke Utara. Dinding bilik semedi dari tatanan batu putih. Batu Putih memiliki ukuran 30 x 50 x 5 cm. Pintu bilik menghadap ke arah timur. Ketebalan dinding bilik 30 cm. Tumbuhan di sekitar asem, kemuning dan bougenvile. Di atas song ada tanaman serat. (Shinta Dwi Prasasti)
- Post author:Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi D.I. Yogyakarta
- Post published:December 18, 2017
- Post category:Bangunan Cagar Budaya / Cagar Budaya
- Reading time:1 mins read