Organisasi penghubung antara republik dengan komunitas Cina sudah ada sejak zaman pendudukan Jepang, yaitu Hua Chiao Chung Hui (HCCH). Pada saat kemerdekaan Republik Indonesia tahun 1945, organisasi tersebut diganti dengan perkumpulan baru bernama Chung Hua Tsung Hui (CHTH). Sekitar tahun 1967, bangunan itu dikuasai oleh pemerintah Republik Indonesia, kemudian digunakan sebagai kantor Kesra Kotamadya Yogyakarta.
Sejak tahun 1978, bangunan difungsikan sebagai kantor KONI Daerah Istimewa Yogyakarta. Sekarang bangunan tersebut menjadi bagian dari perluasan Museum Sonobudoyo. Arsitektur bangunan bercorak indis dengan atap berbentuk limasan. Pada bagian teras terdapat tiang dengan pola hias stiliran dan pada bagian belakang terdapat ruang untuk pertunjukan kesenian.