Pelestari cagar budaya melakukan perawatan terhadap Candi Perwara Deret 2 Nomor 35 Kompleks Candi Prambanan dengan memberikan bahan kedap air pada batu penyusun candi tersebut, Rabu (28/2/2018).
Pemberian bahan kedap air pada batu candi bertujuan untuk mencegah meresapnya air hujan ke dalam batu candi. Air hujan yang meresap ke dalam batu dapat melarutkan mineral yang terkandung di dalam batu, yang ditandai dengan adanya endapan garam di permukaan batu. Selain itu, peresapan air hujan ke dalam batu juga berdampak meningkatkan kelembapan yang dapat memicu pertumbuhan mikroorganisme. Terjadinya penggaraman dan pertumbuhan mikroorganisme pada batu dapat merapuhkan batu. (FA)
Kunjungi, lindungi, dan lestarikan Cagar Budaya…