You are currently viewing BPCB Sumbar Laksanakan Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila

BPCB Sumbar Laksanakan Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila

Kepala BPCB Sumatera Barat Bapak Nurmatias memimpin upacara peringatan hari lahir pancasila. Upacara ini digelar di lapangan kantor Balai Pelestarian Cagar Budaya Sumatera Barat, Pagaruyung, Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, (Kamis, 1 Juni 2017).

Peserta upacara bersal dari seluruh pegawai dan staf di BPCB Sumatera Barat. selain itu, peserta upacara juga berasal dari juru pelihara yang ada di Kabupaten Tanah Datar. Upacara berlangsung dengan hikmat hingga upacara di bubarkan.

Upacara ini bertemakan “saya indonesia, saya pancasila”. Bapak Nurmatias sebagai pemimpin upacara menyampaiakan pidatonya terkait amanah yang disampaikan oleh Bapak Presiden Jokowi. Dalam pidatonya menyampaikan tentang semangat pengamalan pancasila yang harus terus dijaga dan ditingkatkan.