Kegiatan Monitoring Cagar Budaya dan Permuseuman koleksi Museum Batiwakkal dan Museum Keraton Sambaliung Kabupaten Berau, Kalimantan Timur

0
797

Kegiatan Monitoring Cagar Budaya dan Permuseuman koleksi Museum Batiwakkal dan Museum Keraton Sambaliung Kabupaten Berau, Kalimantan Timur

Kegiatan Monitoring Cagar Budaya dan Permuseuman ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur pada tanggal 02 s.d. 06 Agustus 2019 di Kabupaten Berau.

Tim melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mahakam Ulu terkait dengan tinggalan Cagar Budaya atau Yang Diduga Cagar Budaya di kabupaten tersebut. Kegiatan ini menyasar pada koleksi Museum Batiwakkal dan Museum Keraton Sambaliung, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Tim melakukan pendataan (Pengukuran, Pendeskripsian, dan Pemotretan) terhadap 57 objek yang terdiri atas: 3 Pasu, 22 Piring, 1 Rantang, 1 Tempat Buah, 1 Sendok, 1 Ceret Hias, 6 Guci, 4 Cawan, 3 Mangkuk, 9 Buli-Buli, 1 Cepuk, 1 Vas Bunga, 2 Kendi, 1 Teko, dan 1 Baskom. Selain itu tim juga melakukan Pendataan (Pengukuran, Pendeskripsian, dan Pemotretan) terhadap 21 objek (benda dan bangunan) yang terdiri atas: 5 Tempayan, 14 Meriam, 1 Guci, dan 1 bangunan Masjid Besar Imanudin. Melakukan Pendataan (Pengukuran, Pendeskripsian, dan Pemotretan) terhadap 19 objek yang tediri atas: 3 Tempayan, 5 Guci, 1 Mangkuk, 2 Kotak Penyimpanan, 1 Pasu, 3 Meriam, 1 Ketel Besi, dan 3 Prasasti.

Total tinggalan Cagar Budaya atau Yang Diduga Cagar Budaya pada koleksi Museum Batiwakkal dan Museum Keraton Sambaliung adalah 97 objek.

(Sumber: Laporan Perjalanan Dinas Tim Monitoring Cagar Budaya dan Permuseuman BPCB Kaltim)