You are currently viewing Ragam Tema Ornamentasi, Geometri (Pilin Lingkaran, Pola Tukang Ban, Sirip Ikan) Jawa Tengah Sebuah Potret Warisan Budaya

Ragam Tema Ornamentasi, Geometri (Pilin Lingkaran, Pola Tukang Ban, Sirip Ikan) Jawa Tengah Sebuah Potret Warisan Budaya

Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Jawa Tengah telah menerbitkan beberapa buku. salah satu buku yang telah diterbitkan adalah buku berjudul Jawa Tengah Sebuah Potret Warisan Budaya. Buku ini diterbitkan oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Jurusan Arkeologi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (Prof. Sumijati Atmosudira dkk /editor). Mempertimbangkan permintaan dari masyarakat maka buku ini ditampilkan di laman ini.

Lingkaran

Hiasan ini sering terdapat pada bidang pukul nekara perunggu. Hiasan lingkaran yang digambarkan dalam batu, terdapat di lingkungan kubur megalitik Terjan. Selain lingkaran utuh di situs ini juga terdapat gambar lingkaran separuh. Ragam hias lingkaran juga ditemukan pada pecahan-pecahan gerabah dari Plawangan (Rembang)

Pola tukang ban

Pola ini biasanya digunakan untuk membuat hiasan pada gerabah. Pada masa Prasejarah gerabah dengan hiasan tukang ban dapat ditemukan di Situs Prasejarah Anyamputih (Kebumen). Dimasa Klasik, pola ini dapatkan pada gerabah di Candi Bogang (Selomerto, Wonosobo). Pada temuan tersebut pola ini dihasilkan dengan teknik gores.

Pola sirip ikan

Pola ini ditemukan pada pecahan gerabah dari situa Wonoboyo (klaten) yang dibuat dengan teknik gores. Pola bingkai cermin Pola bingkai cermin adalah persegi panjang yang pada ujung-ujungnya berbantuk kurawal ({}). Ragam ini muncul di Indonesia pada masa Islam. Pola bingkai cermin dapat dijumpai pada bentuk keramik dinding hiasan Masjid Demak yang dipesan dari vietnam, serta pada bantuk dasar beberapa buah panil dari Masjid Mantingan.