Pembacaan prasati di Pura Bang Ke Maong, Desa Sumita, Gianyar ini dilaksanakan pada tanggal 5 Oktober 2014, kegiatan ini dilaksanakan oleh tim dari BPCB Gianyar, Balai Arkeologi Denpasar dan Fak. Sastra Univ. Udayana. Prasasti ini beraksarakan bali kuno, pasasti ini terbuat dari lempengan tembaga berjumlah 16 buah, sedangkan yang berisikan tulisan hanya 14 lepengan saja (2 sisi). Dalam 1 (satu) lempeng terdapat 4 baris tulisan dalam 1 sisi. Dalam pelaksanaan ini dilakukan pada jam 9.00 wita sampai dengan 17.00 wita, kegiatan diawali oleh persembahyangan oleh pengemong pura yang dipimpin oleh sulinggih, dilanjutkan dengan pembersihan dengan cara alami yaitu dengan larutan buah asam dicampur dengan garam.
Beranda Info Budaya Cagar Budaya PEMBACAAN PRASASTI DI PURA BANG KE MAONG, DESA SUMITA, GIANYAR, DENGAN BALAI...