Penerbitan Prangko G20 Bidang Kebudayaan 

0
919
Nadim Makarim, G20

Borobudur, Magelang – Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama dengan Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menerbitkan prangko dan sampul peringatan G20 Culture Ministers’ Meeting. Prangko tersebut merupakan bentuk lain untuk mendokumentasikan momen bersejarah Pertemuan Tingkat Menteri G20 bidang Kebudayaan. 

Desain prangko tersebut mengandung makna pentingnya pelestarian dan pengembangan lingkungan secara berkelanjutan melalui jalan kebudayaan. Selain itu, bertajuk “Borobudur Glitch”, Borobudur diilustrasikan sebagai sumber ketenangan dunia. Oleh karena itu, terbitnya prangko ini diharapkan juga mampu menguatkan komitmen pelestarian Candi Borobudur sebagai warisan budaya dunia. 

Nadiem Makarim, G20

Untuk terus menguatkan  posisi budaya sebagai fondasi kehidupan dan mempromosikan Candi Borobudur ke  seluruh dunia, prangko dan Sampul Peringatan Culture Ministers’ Meeting G20 diberikan sebagai cendera mata untuk para delegasi G20  yang telah hadir dalam Pertemuan Tingkat Menteri G20 bidang Kebudayaan. 

“Dengan diterbitkannya Sampul Peringatan Culture Ministers’ Meeting G20 “Borobudur Glitch”, kami berharap dapat memimpin dan menginspirasi lahirnya inisiatif baru untuk membangun masa depan yang berkelanjutan,” tutup Nadiem.