PELATIHAN KOMPUTER DESAIN TATA PAMERAN

0
960

pelatihankomputerDalam rangka meningkatkan kemampuan pegawai Museum Nasional dalam mendesain tata pameran pada tanggal 2-5 Juli 2013 Museum Nasional mengadakan pelatihan komputer Desain Tata Pameran tingkat Dasar. Pelatihan ini selain diikuti oleh pegawai di lingkungan Museum Nasional juga diikuti oleh beberapa pegawai dari museum  Naskah Proklamasi dan Museum Basoeki Abdullah.

Materi yang diangkat dalam pameran ini adalah pengenalan dasar-dasar desain, Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Adobe Indesaign, serta 3D Max. Meskipun pelatihan ini masih dalam tingkat dasar, namu sangat terlihat antusiasme dari para peserta pelatihan. Pelatihan ini akan dilanjutkan pada tingkat lanjutan yang rencana akan diadakan pada tahun 2014.