Benchmarking – Kemitraan Dan Pelibatan Publik 2018

0
562

Pada tanggal 19–21 Maret 2018 dilaksanakan kegiatan Kemitraan dan Pelibatan Publik Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran tahun 2018. Mengambil tema Masyarakat dalam Pengembangan Pariwisata berwawasan Pelestarian Situs Sangiran, kegiatan dilaksanakan di Yogyakarta, dan diikuti oleh seluruh undangan baik Narasumber maupun peserta yang diharapkan hadir.

Tahun 2018 ini merupakan tahun ketiga dari pelaksanaan kegiatan Kemitraan dan Pelibatan Pubik Situs Sangiran, dan sebagai kelanjutan dari tahun 2017, tahun ini dilaksanakan benchmarking ke Desa Wisata Gamplong agar masyarakat Sangiran dapat membangun jejaring dan berkomunikasi dengan sejumlah pihak lain yang telah berhasil merintis dan mengembangkan desa wisata sesuai potensi, baik SDM maupun budaya yang ada.

kemitraan dan pelibatan publik 2018

Peserta secara langsung mendapat materi dari pengelola Desa Wisata Gamplong tentang kegiatan pengelolaan dan pembagian tugas – tugas pengelolaan, inovasi dan kreativitas masyarakat, kerjasama dan kesatuan masyarakat, yang mana semua memerlukan komitmen untuk berjuang bersama. Selanjutnya peserta mendapat pengalaman melihat langsung potensi desa wisata, pusat–pusat produksi kerajinan, kuliner khas Gamplong, dan lingkungan budaya yang dilestarikan.

Para peserta yang dibagi dalam beberapa kelompok berusaha mengamati, menggali informasi dan mencatatnya dalam Formulir Observasi yang diberikan, yang akan dipaparkan pada kegiatan Workshop pada hari berikutnya. Implementasi hal–hal positif yang didapat dari kegiatan benchmarking tersebut diharapkan dapat terlaksana, begitu pula kerjasama dengan berbagai pihak dapat ditingkatkan. (RSP)