BUKU BAGI PENGUNJUNG STAN SANGIRAN

0
621

Museum Goes to Campus (MGtC) 2016 di Auditorium UNS yang diikuti BPSMP Sangiran dikunjungi banyak pengunjung. Stan BPSMP Sangiran di MGtC yang dihelat sejak tanggal 8 hingga 13 November 2016, dengan membawa koleksi temuan manusia purba, artefak, fosil fauna, dan patung rekonstruksi Homo erectus serta materi pendukung lainnya dan juga hadiah bagi pengunjung berupa buku.

buku-bagi-pengunjung

Buku tentang Sangiran sudah mulai diberikan pada pengunjung sejak hari pertama pameran resmi dibuka (8 November 2016). Pengunjung yang berminat mengetahui tentang Sangiran dapat memperoleh buku yang disediakan secara cuma-cuma. Bagi anda yang berada disekitar Kampus UNS dan tertarik dengan buku tentang Sangiran sebaiknya segera menuju stan BPSMP Sangiran karena buku yang dibagi dalam pameran ini sangat terbatas. Segera bergegas jika tidak ingin kehabisan stok buku. (Wiwit Hermanto)