SMK Pancasila 8 Slogohimo, Wonogiri mengunjungi Museum Manusia Purba Sangiran Klaster Krikilan pada hari Kamis, 4 Januari 2018. Kunjungan ini merupakan rangkaian kunjungan industri yang dilakukan sekolah ini dalam rangka memperkaya pengetahuan para siswa di luar kelas. Rombongan berjumlah 155 siswa dengan 12 guru pendamping. Kunjungan ke Sangiran merupakan kunjungan tahunan bagi SMK Slogohimo ini. Mereka ingin mengetahui Situs Sangiran, sejarah dan koleksi temuan fosil yang menandakan peradaban jutaan tahun silam.
Dalam kesempatan ini, Drs. M. Subur selaku salah satu perwakilan rombongan mengungkapkan, “Sudah sejak lama rencana kunjungan ini kami agendakan. Kami ingin mendapat pengetahuan untuk memperkaya wawasan siswa kami, terima kasih atas buku yang diberikan pada kami, terima kasih atas pengetahuan yang diberikan pada kami. Pada lain kesempatan kami berharap masih diterima dengan ramah di sini”, janjinya.
Buku tentang Sangiran diberikan pada rombongan guna menambah koleksi buku di perpustakaan sekaligus menjadi tambahan pengetahuan bagi siswa. “Dalam kesempatan ini, kami dari BPSMP Sangiran ingin menitipkan buku untuk perpustakaan sekolah agar dapat menjadi tambahan wawasan dan pengetahuan bagi siswa. Semoga membawa manfaat bagi semua”, ungkap Iwan Setiawan Bimas, S.S. selaku Kasi Pemanfaatan BPSMP Sangiran.
Buku yang berisi pengetahuan tentang Sangiran di bawa pulang oleh rombongan SMK Pancasila 8 Slogohimo Wonogiri. Pengetahuan bagi generasi muda guna memperkenalkan Sangiran sebagai cagar budaya yang sudah diakui dunia. (Wiwit Hermanto)