Survey Pengunjung Demi Kemajuan Museum Manusia Purba Sangiran

0
895

Pengunjung museum adalah bagian dari masyarakat yang menggunakan manfaat dari informasi yang dipamerkan di ruang display museum. Untuk mengetahui pemahaman pengunjung yang menjadi bagian dari persepsi masyarakat terhadap museum diperlukan kajian mendalam. Untuk itu pada tahun 2017 ini dilakukan survei pengunjung untuk mengetahui tingkat kepuasan pengunjung. Kegiatan ini meliputi pembuatan instrumen untuk mengukur tingkat kepuasan pengunjung dan implementasi instrumen berupa kuesioner melalui survei. Semua tahap kegiatan telah dilakukan. Data dari pengunjung telah diperoleh. Tahap selanjutnya yang perlu dilakukan adalah analisis terhadap data tersebut. BPSMP Sangiran melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) Analisis survei Pengunjung yang dilaksanakan sejak hari Minggu, 3 Desember hingga Selasa, 5 Desember 2017.


Dalam laporannya, Iwan Setiawan Bimas, S.S. selaku Kasi Pemanfaatan BPSMP Sangiran menyebutkan bahwa, “Jumlah pengunjung semakin banyak merupakan salah satu indikasi terhadap makin banyak masyarakat mendapatkan informasi. Dalam kegiatan survey pengunjung Museum Sangiran tahun 2017 ini, output yang diharapkan adalah: pertama pembuatan instrumen dan kedua adalah analisis penarikan kesimpulan dan penyampaian rekomendasi dan saran dari data hasil survei”. Selanjutnya, pembuatan instrumen penelitian dan kegiatan survei di lapangan selalu berkoordinasi dengan narasumber, sehingga analisis yang dihasilkan nantinya bisa menghasilkan saran yang bermanfaat.
Hasil survei pengunjung ini diharap dapat memberi masukan dan saran bagi pengelolaan Museum Manusia Purba Sangiran ke depan. Semua hal ini dilakukan agar museum dapat menjadi jembatan yang meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai nilai penting Situs Sangiran. (Wiwit Hermanto)