Sebuah kata yang dipopulerkan Presiden Joko Widodo, “Generasi Milenial” yang merupakan generasi yang sangat pintar dalam memanfaatkan teknologi. Teknologi yang ada saat ini terus berkembang dari waktu ke waktu. Dan itu dapat dilihat juga di Museum Manusia Purba Sangiran. Museum Manusia Purba Sangiran membungkus kepurbaan koleksi yang ditampilkan dengan balutan teknologi.
Persepsi museum sebagai tempat menaruh benda-benda antik dan kuno seolah tak lagi terlihat di Museum Manusia Purba Sangiran. Banyak koleksi yang dilengkapi teknologi dan sangat digemari pengunjung terutama generasi milenial itu. Teknologi yang ada dilengkapi kedatangan generasi milenial itu dengan teknologi yang mereka bawa ke museum. Dengan bermodal telepon genggam serta tongkat swafoto, mereka mengungkap semua yang mereka saksikan di museum ini.
Generasi milenial ini memfoto berbagai koleksi yang mereka saksikan dan beberapa dari mereka menceritakannya melalui rekaman dari telepon genggamnya maupun kamera yang mereka bawa. Teknologi yang dibawa generasi milenial itu itu dipadu dengan teknologi yang membalut kepurbaan yang ada di Museum Manusia Purba Sangiran menjadi “pasangan” tepat bagi pengunjungnya. (Wiwit Hermanto)