Jayapura, Bertempat di Hotel Horison Kotaraja Jayapura, Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Papua melaksanakan Seminar Hasil Penelitian Sejarah dan Budaya Senin, 14 Desember 2020.
Seminar yang dibuka oleh Dessy Polla Usmany,S.S selaku plt Kepala BPNB Papua adalah pemaparan hasil penelitian semester ke-2. Seminar hasil pada semester ke-2 ini memaparkan 6 hasil kajian sejarah dan budaya yang disajikan dalam dua sesi. Pada sesi pertama “Sekolah Gadis di Nimboran”, “Yo Here/Ondofolo Here ( Tradisi Berkabung Orang Sentani Khusus Ondofolo/Kepala Suku”, dan “VVS di Kampung Yoka”. Sedangkan pada sesi kedua “Nelayan Masyarakat Serui di Kota Jayapura”, “Munara Wampasi Dalam Budaya Biak”, “Rumah Adat Etnis Namblong (Suatu Kajian Tentang Fungsi dan Makna)
Seminar yang diikuti oleh stakeholder dan pemangku kebudayaan ini mendatangkan narasumber sebagai pembahas Dr.Yopi Septiadi, Dr.Ngurah Suryawan, Dr. Gerda Numberi dan Dr. Bernarda Meteray.