BPNB Bali – Sebanyak sepuluh orang pegawai Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali baru saja memperoleh Satya Lencana Karya Satya pada Senin (11/9/2017) kemarin. Satya Lencana adalah sebuah tanda penghargaan yang diberikan kepada para pegawai negeri sipil yang telah berbakti selama, 10, 20 atau 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetiaan dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya.
Penyerahan piagam satya lencana dan tanda kehormatan dilakukan oleh Kepela Balai, I Made Dharma Suteja didampingi oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, I Wayan Suca Sumadi di Aula Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali.
Berikut adalah nama-nama pegawai yang memperoleh Satya Lencana pada tahun 2017:
- Satya Lencana Karya Satya XXX : Cok Istri Suryawati
- Satya Lencana Karya Satya XX : Yufiza, I Made Suarsana, I Made Sumerta, Ni Luh Ariani, I Made Satyananda
- Satya Lencana Karya Satya X : I Wayan Suca Sumadi, Ni Luh Gede Puriani, Kadek Budiarta dan Made Budiasa
Pemberian penghargaan satya lencana ini diharapkan dapat dijadikan sebagai motivasi dalam meningkatkan kinerja dari para pegawai. Pada akhir acara, seluruh pegawai yang menerima satya lencana berfoto bersama dengan kepala beserta kepala sub bagian tata usaha Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali.(WN)