Masjid Keramat Desa Pelajau Hilir, Kecamatan Pandawa, Kabupaten Hulu Sungai Tengah

0
1520

Masjid Keramat Desa Pelajau Hilir, Kecamatan Pandawa, Kabupaten Hulu Sungai Tengah

Masjid Keramat terletak di Desa Pelajau Hilir, Kecamatan Pandawa, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Provinsi Kalimantan Selatan. Masjid tersebut merupakan masjid tertua yang ada di Hulu Sungai Tengah. Cerita yang berkembang dimasyarakat menyebutkan bahwa pendirian Masjid berkaitan dengan asal usul Kampung Pelajau yang didirikan sekitar abad ke 14 M oleh pedagang-pedagang sambil berdakwah menyiarkan agama Islam. Secara keseluruhan stuktur masjid terbuat dari kayu ulin dengan bentuk atap joglo yang juga dilengkapi dengan menara. Bukti sejarah pebangunan masjid dapat dilihat pada pahatan huruf  Jawa di soko guru, yang bertuliskan nama hari waktu pembangunan masjid.

Asal mula penamaan Masjid Keramat didasari oleh beberapa peristiwa seperti kedatangan Belanda yang saat itu disebut berandal yang saat itu melawan Gusti-Gusti dari turunan Kerajaan Banjar dan mengakibatkan orang Belanda mengalami muntah darah di masjid tersebut. Nilai sejarah yang terdapat pada masjid tersebut bahwa pada masa revolusi fisik pada tahun 1945 masjid ini selalu dijadikan tempat bermusyawarah dan menyusun strategi perjuangan melawan penjajah belanda, dan di Masjid ini pertama kali diputuskan komando perang  salib. Atas dasar itulah sehingga masyarakat menamakan masjid tersebut dengan Masjid Kerama