You are currently viewing Tugu Teysmann, penghormatan untuk ahli botani Kebun Raya Bogor
Tugu Teysmann di Kebun Raya Bogor

Tugu Teysmann, penghormatan untuk ahli botani Kebun Raya Bogor

Tugu Teysmann merupakan salah satu tugu yang didedikasikan untuk tokoh atau seseorang yang berperan besar terhadap kelangsungan dan perkembangan Kebun Raya Bogor. Tugu ini terletak agak tersembunyi di antara postur raksasa pepohonan Kebun Raya Bogor yang berusia puluhan tahun. Tugu Teysmann berada di antara pepohonan yang dibonsai dan terpangkas rapi, dikelilingi jalan setapak dari tatanan bata merah. Yang menarik dari taman ini adalah adanya tugu yang berbentuk obelisk tepat di pusat taman.

Tugu Teysmann memiliki ukuran tinggi ± 218 cm dengan ukuran lebar± 48,5 cm. Di bagian bawah tugu terdapat tulisan “ter Herinnering aan Johannes Elias Teysmann” dan  “geplaatst door Zyne Vrienden en Vereerders in 1884”.

Detail tugu Teysmann yang berbentuk obelisk

Johanes Elias Teysmann adalah seorang ahli botani dan kolektor tanaman kelahiran Arnheim, Belanda tahun 1808. Beliau menjabat direktur Lands Plantentuin pada tahun 1830, nenek moyang kebun raya pertama di Asia Tenggara. Selama dipegang olehnya, Lands Plantetuin bukan hanya dibenahi, tempat ini menjadi berkembang sangat cepat. Kegigihan Teysmann dalam mengumpulkan berbagai spesies tanaman membuat jumlah jenis tanaman di kebun raya ini berkembang pesat. Ketika Blume kembali ke Belanda, jumlah spesies tanaman di kebun raya berjumlah 918. Selama dikelola oleh Teysman, jumlahnya membengkak menjadi 10,000 spesies.

Prasasti pada Tugu Teysmann

Teysmann menyerahkan jabatannya kepada Christiaan Scheffer pada tahun 1869. Meskipun telah melepaskan jabatan, kegemarannya mengoleksi tanaman tidak hilang. Ia tetap berkeliling Hindia Belanda untuk mengumpulkan berbagai jenis tanaman yang ada di Nusantara untuk kebun raya. Teysmann wafat tahun 1884. Saat Melchior Treub menjabat direktur kebun raya, ia mendirikan monumen sebagai penghargaan atas jasa-jasa Teysmann.