Bioskop Keliling Meriahkan Penutupan Pengenalan Lingkungan Sekolah

0
2166

Tangerang – Dalam rangka memeriahkan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah, Kemdikbud melalui Ditjen Kebudayaan ikut serta dalam kegiatan ini dengan cara memutarkan film-film indonesia yang inspiratif. Kali ini bioskop keliling mendatangi SMPN 11 Tangerang untuk menghibur para siswa-siswi baru yang sedang mengenal lingkungan sekolah barunya.

xpresi anak

Kali ini bioskop keliling, memutarkan film “Alangkah Lucunya Negeri ini” yang mengandung banyak pelajaran diantaranya adalah mencintai manusia yang religius tapi juga cinta bangsa dan negara. Ratusan siswa-siswi baru duduk dan menyaksikan film dengan santai. Divi Handika Salah satu siswa yang ikut menonton film ini mengaku sangat senang dengan pemutaran film ini karena, ia bisa nonton bareng bersama teman-teman baru.

kru bioling Kegiatan nonton bareng ini digagas oleh salah satu guru bernama Ibu Yani, ia ingin ada acara yang sedikit berbeda untuk penutupan acara pengenalan lingkungan sekolah selain atraksi ekstrakulikuler yang sudah diagendakan. Makanya ia berinisiatif untuk menghubungi salah satu kru bioskop keliling yang kebetulan adalah alumni SMPN 11 Tangerang.

 

nobar mos