Bandung – “Asyik sekali akhirnya bisa mulai membuat patung” ujar Nadifah salah satu peserta BBM. Ungkapan tersebut hampir diamini oleh seluruh peserta BBM Kelompok Maestro Patung Nyoman Nuarta pada hari ketiga penyelenggaraan BBM ini. Sesuai agenda, peserta mulai diperkenalkan tahapan-tahapan dalam pembuatan patung. Tahap pertama ialah membuat sketsa dalam bentuk gambar 2 dimensi.
Setelah gambar sketsa di dapatkan, para peserta diberi perlengkapan untuk membuat patung. Kerangka dan tanah liat merupakan dua benda yang wajib dipersiapkan sebelum membuat patung. Kali ini para peserta membuat patung dari bentuk wajah mereka. Sebelum membuat patung, para peserta wajib mengenali setiap detail wajah mereka. Hal ini wajib diperhatikan karena sebagai seorang Seniman Patung harus membuat patung sesuai dengan anatomi objek patung.
Selama kurang lebih empat jam para peserta mencoba untuk membuat patung yang mirip dengan wajah mereka, akhirnya saatnya Maestro Nyoman Nuarta langsung memberikan masukan. Nyoman Nuarta tak segan untuk langsung membenahi bagian-bagian yang masih belum sempurna. Patung yang sudah jadi, masih harus melewati beberapa tahapan sebelum akhirnya siap untuk dipamerkan. Sesi praktek ini merupakan implementasi dari teori yang sebelumnya telah dipahami oleh peserta.