You are currently viewing Lima Abad Rempah-Rempah Dari Benteng Oranje

Lima Abad Rempah-Rempah Dari Benteng Oranje

Benteng Oranje akan menjadi saksi perhelatan pameran yang akan digelar Museum Kepresidenan RI Balai Kirti dalam rangka Pekan Budaya 2017. Kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 hingga 5 Agustus 2017 tersebut, bertempat di Jalan DR. Hasan Boesoeiri, Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara. Beberapa museum selain Balai Kirti akan turut menyemarakkan kegiatan ini.

Mengangkat tema “Lima Abad Rempah-Rempah Mengguncang Dunia”, peserta maupun masyarakat dapat mengapresiasikan nilai-nilai kebangsaan untuk diterapkan dan diaktualisasikan  dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, informasi yang dipamerkan diharapkan mampu memberikan inspirasi dan pemahaman nilai kebangsaan kepada pengunjung pameran, baik kepada pelajar maupun masyarakat umum, utamanya generasi muda sebagai dasar pembentukan jati diri bangsa di masa yang akan datang. Pameran ini juga menjadi ajang bertukar pengalaman, wawasan dan media berinteraksi untuk saling berbagi ilmu antara peserta dan pengunjung sehingga terjadi komunikasi/interaksi sosial untuk pengembangan dan memperkaya wawasan sejarah dan kebangsaan.

Pameran ini akan diikuti oleh beberapa museum termasuk Museum Kepresidenan RI Balai Kirti, Museum Benteng Vredeburgh, Museum Nasional, Museum Basoeki Abdulah, Museum Kebangkitan Nasional, Museum Naskah Proklamasi dan Museum Sumpah Pemuda. Selain pameran, juga akan disajikan dengan berbagai mata acara yang akan menghibur sekaligus mengedukasi para tamu dan pengunjung.