You are currently viewing [SEJARAH HARI INI : Hari Pendidikan Nasional]

[SEJARAH HARI INI : Hari Pendidikan Nasional]

2 Mei 1899 di Pakualaman Yogyakarta lahir RM Suwardi Suryaningrat, yang kemudian lebih dikenal sebagai Ki Hajar Dewantara.

75 tahun lalu, proses perumusan naskah proklamasi kemerdekaan RI selesai menjelang sahur pada 17 Agustus 1945, yang kebetulan bertepatan dengan 9 Ramadhan 1364 Hijriah. Proses yang berlangsung sejak malam sebelumnya di rumah Laksamana Maeda tersebut, turut dihadiri oleh Ki Hajar Dewantara sebagai salah satu anggota PPKI

Pasca proklamasi, beliau kemudian ditugaskan menjadi Menteri Pengajaran RI yang pertama. Tugas yang tidak mudah, mengingat pendidikan saat itu belum dapat dinikmati oleh semua kalangan dan masih menghadapi gangguan dari pihak-pihak yang ingin menggagalkan kemerdekaan RI yang baru seumur jagung

Untuk menghormati jasa-jasa dan perjuangan beliau, berdasarkan Keppres No. 316/1959, tanggal 2 Mei ditetapkan sebagai Hari Pendidikan Nasional serta Ki Hajar Dewantara diangkat sebagai Pahlawan Nasional

Ing Ngarso Sung Tulodo
Ing Madyo Mangun Karso
Tut Wuri Handayani

#hardiknas #belajardaricovid19 #kihajardewantara #munasprok #dirumahaja