Keluarga Bahagia yang Mendapat Hadiah Buku

0
629

Pameran keliling BPSMP Sangiran dalam rangka ikut memeriahkan dan juga menyebarkan informasi tentang Sangiran pada Edu and Kids Fest yang dihelat di The Park Mall, Solo Baru, stan BPSMP Sangiran membagi buku gratis pada pengunjung. Hingga hari ini, Sabtu 28 Juli 2018, sudah beberapa pengunjung yang mendapat hadiah buku.
Rata-rata mereka yang mendapat buku adalah anak yang berkunjung dengan orang tuanya. Keluarga bahagia yang berkunjung dan mendapat pengetahuan melalui berbagai materi yang dipamerkan. Antusiasme mereka menyaksikan materi yang dipamerkan membuat mereka memiliki segudang pertanyaan yang ditanyakan pada pemandu. Minat mereka yang tinggi dalam meraih pengetahuan ini diganjar hadiah buku oleh pemandu.
“Terima kasih bukunya, bisa jadi cerita menjelang tidur anak saya” kata salah seorang ayah yang anaknya mendapat buku berjudul “Mengenal Sangiran”.


Buku tersebut memberikan informasi tentang Sangiran dengan banyak gambar ditambah sedikit tulisan. Dengan banyak gambar membuat anak tertarik untuk membaca buku atau dibacakan orang tua mereka.
“Bukunya bagus, bisa jadi bacaan ringan bagi anak saya”, seru seorang ibu yang anaknya mendapat hadiah buku.
“Melalui buku ini, anak saya bisa belajar, apalagi sekarang dia lagi tertarik dengan buaya, seperti fosil buaya yang dipamerkan itu”, serunya sambil menunjuk fosil buaya yang dipamerkan.
Melalui buku, keluarga bahagia itu dapat belajar pengetahuan tentang Sangiran. Terima kasih telah berkunjung dan bagi anda yang belum berkunjung, segera luangkan waktu karena pameran kami berakhir tanggal 30 Juli 2018.
Kunjungi dan dapatkan buku dan hadiah menarik lainnya secara gratis. Mari kunjungi, ketahui, maknai, dan cintai cagar budaya milik bangsa. (Wiwit Hermanto)