Dermaga Sultan terletak di pusat kota Soa Sio, posisinya tepat berada di Tanjung Soa Sio. Dermaga ini dibangun oleh Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan Tidore ke-37. Menurut sejarah, dermaga ini dibangun sebagai tempat berlabuh kapal perang serta tempat menjemput para tamu sultan sekaligus sebagai benteng pertahanan yang merupakan salah satu strategi dalam perluasan wilayah Kesultanan Tidore dan untuk saat sekarang ini dermaga difungsikan sebagai tempat menjemput tamu secara adat.
Video Player
00:00
00:00
(Foto dan video : Feri Latief)